BISNIS ONLINE SANGAT DIREKOMENDASIKAN

1. Bisnis Affiliasi

Pada bisnis affiliasi ini kita dibayar untuk promosi suatu produk tertentu. Mungkin banyak perusahaan atau seseorang susah dalam menawarkan produk mereka maka orang tersebut mencari affiliasi untuk menyebar luaskan produknya. Kita akan dibayar jika ada orang yang membeli produk mereka, biasanya kita mendapat persenan dari penjualan produk tersebut, masalah berapa persen kita mendapatkan hasil tergantung perusahaan yang mengikuti program tersebut. 

Kita bisa memasang produk mereka lewat blog/website atau mungkin melalui adsense, adword dan lain-lain. Cukup mudahkan...., kita tidak perlu punya suatu produk sendiri, kita cuma promosi, ibaratnya makelar kita akan mendapat hasil jika produk tersebut laku...

Dibawah ini beberapa website yang menawarkan program affiliasi :
Amazon, clickbank, linkshare, forexaffiliate dan lain-lain.

2. Toko Online

Bisnis ini juga termasuk bisnis online, ibaratnya kita mempunyai sebuah toko di internet untuk menjual produk-produk kita atau dagangan kita, biasanya dilakukan oleh para wirausaha atau pengusaha kecil maupun besar dimana mereka membuka toko mereka lewat internet dengan menampilkan produk-produk mereka di internet, untuk transaksi pembayarannya juga bisa dilakukan dengan pembayaran  online. 

Jadi jika anda mempunyai suatu produk dan anda tidak ada waktu untuk menawarkan secara langsung dengan pembeli, bisnis ini cocok untuk anda, jadi kita tidak perlu cape-cape mencari pelanggan, anda hanya melakukan penawaran lewat internet. Contoh toko online yang sudah terkenal adalah: www.olx.co.id ,www.bukalapak.com dan lain lain.

Baca juga: Tips Memulai Usaha Online Sukses

Jika anda suka membuat blog, bisnis toko online merupakan ladang uang jika kita ulet dan tekun, kita tinggal buat blog dan pajang gambar produk dan harga sehingga pengunjung blog bisa tertarik. Buat blog yang menarik supaya banyak pengunjungnya. Untuk semua usaha tentunya dibutuhkan keuletan dan ketekunan.

3. PTC (Paid To Click)

Untuk bisnis ini tergolong sangat mudah, maka banyak Pemula yang memulai bisnis online lewat bisnis PTC. Sesuai namanya, cara kerjanya juga sangat simple kita akan dibayar untuk mengklik, artinya kita akan mendapat bayaran jika kita mengklik iklan-iklan yang disediakan oleh PTC. Untuk menjadi member PTC biasanya gratis, biasanya PTC menyediakan iklan setiap hari untuk kita klik. Untuk bayarannya tergantung PTCnya, ada yang membayar 0.01-0.1 $, memang sedikit tapi jika kita ulet mengklik pasti akan mendapat income lumayan. Saya berikan beberapa bisnis PTC untuk anda, jika anda tertarik silakan klik nama PTC di bawah ini :

- BUXP
- Donkey Mails
- Neobux
- Clicksense, dan lain-lain.

4. PPC (Paid Per Click)

Bisnis PPC adalah bisnis online dimana kita akan dibayar jika ada orang yang mengklik iklan yang ditampilkan diblog/web milik kita. Cukup mudah, kita hanya menampilkan iklan yang diberikan oleh PPC dan jika ada pengunjung blog/web yang mengklik iklan tersebut maka kita akan dibayar. Untuk bayarannya tergantung masing-masing PPC. Mungkin orang-orang bisa mendapatkan ribuan dollar dari PPC, tapi sang pemilik program PPC bisa saja mendapatkan lebih banyak. 

Tergantung berapa persentase bagi hasil yang ditetapkan oleh si empunya PPC. Alasan itulah yang menyebabkan berjamurnya program-program PPC baik lokal ataupun internasional. Ada yang sukses, ada pula yang harus gulung tikar di tengah jalan. Contoh PPC yang terkenal adalah Google Adsense.

Artikel Menarik: Tips Membangun Bisnis Pemasaran Jaringan

5. PTR   (Paid To Review)

Pada bisnis ini diperlukan blog/website untuk memulainya, kita hanya ditugaskan untuk menulis review tentang produk, website, blog dan lain-lain sesuai advertiser atau pengiklan. Sebagai persyaratannya blog/web kita harus memiliki rank tinggi. Selain bayarannya cukup tinggi, bisnis ini juga bisa meningkatkan rank blog/website anda, semakin tinggi rank blog/website anda semakin tinggi pula bayaran anda. 


http://www.anwariz.com/2015/08/jenis-bisnis-online-lengkap-dengan.html

Komentar

Postingan Populer